Selasa, 30 Oktober 2012

Wakil Walikota Tangerang : “Perlu Adanya Kerja Keras Dari Semua Pihak”


Rapat evaluasi persiapan penilaian Adipura dilaksanakan di ruang Akhlaqul Kharimah Pusat Pemerintahan Kota Tangerang, Selasa (23/10). Evaluasi dipimpin langsung Wakil Walikota Tangerang yang dihadiri oleh SKDP (Satuan Kerja Perangkat Daerah). Dalam rapat tersebut diantaranya membahas masalah penghijauan, pemilahan sampah, drainase, dan pengolahan sampah. Wakil Walikota mengatakan, untuk mendapatkan adipura kencana, perlu danya evaluasi, kerjasama, dan sinergi antar Dinas dan semua warga Kota Tangerang.
Pemerintah Kota Tangerang sendiri telah melakukan program 1000 bank sampah, dimana masyarakat diajarkan untuk mengelola sampah menjadi hal yang bermanfaat karena dapat melakukan pemilahan sampah organik dan nonorganik. Dengan begitu sampah tidak hanya menjadi sesuatu yang kotor dan bau tetapi mempunyai nilai ekonomi.
Kota Tangerang sendiri akan terus meningkatkan kebersihan lingkungan terutama di tempat umum seperti jalan-jalan, pasar, terminal, lingkungan sekolah, puskesmas, pertokoan, dan perumahan. Tempat-tempat tersebut juga nantinya akan menjadi penilaian dalam Adipura.
Selain kebersihan lingkungan, tim penilai juga akan memperhatikan aspek hemat daya. Wakil Walikota menegaskan penghematan daya listrik maupun air harus mulai dilakukan di kantor-kantor pelayanan publik, sehingga menjadi contoh bagi masyarakat. Di Kota Tangerang  penghematan daya telah dilakukan seperti lampu-lampu jalan yang menggunakan energi matahari.

Wakil Walikota Tangerang mengatakan Kota Tangerang memiliki Potensi meraih Adipura Kencana. Diantaranya memiliki lorong hijau, merubah bantaran kali menjadi taman, dan pavin blok di beberapa perumahan. Hal ini tentunya belum menjadi kepuasan bagi pemerintah Kota Tangerang, perlu adanya kerjasama dari semua pihak untuk mendapatkan Adipura Kencana. Baginya penghargaan yang terpenting adalah ketika masyarakat bersyukur menjadi warga Kota Tangerang dan membudayakan hidup bersih, sehat agar terciptanya Kota Tangerang yang bersih, hijau, dan nyaman.
 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar